Menjadi karyawan tentunya tidak akan memberi kenyamanan selamanya seperti yang diharapkan karena pasti ada masa dimana kita harus pensiun dan tergantikan oleh karyawan yang lebih muda. Proses ini tentunya mengakibatkan pengangguran baru meskipun ada dana pensiun yang bisa digunakan dihari tua nanti namun perlu diingat bahwa kebutuhan manusia tentu saja tidak ada batasnya. Hal ini pula yang mendorong para pensiunan mulai membuka bisnis bermodal dana pensiun mereka. Banyaknya lulusan muda yang tidak diimbangi dengan lapangan kerja yang ada membuat jumlah pengangguran juga semakin tinggi.

2000px-SWOT_en.svg

Analisa SWOT

Berwiraswasta juga dijadikan solusi alternative para lulusan tersebut untuk bertahan hidup memenuhi pundi-pundi keuangan mereka. Menjadi bos di perusahaan sendiri tentu saja penuh tantangan namun juga sangat menyenangkan sebab jam kerja diatur oleh kita dan anda juga diberikan kebebasan memutuskan apa yang terbaik bagi perusahaan anda. Terlepas dari itu semua kita juga tidak bisa mengabaikan resiko kegagalan yang akan dihadapi dimasa depan. Mencegah hal tersebut maka banyak ekonom juga telah memperhitungkan kemungkina kegagalan dan memberikan gambaran pada masyarakat kini untuk memperhitungkan resiko terhadap bisnis mereka melalui metode SWOT yang juga diperkenalkan kepada para mahasiswa ekonomi. SWOT merupakan singkatan untuk Strength, Weakness, Opportunity dan Threat yang menggambarkan factor internal dan eksternal sebuah bisnis tersebut menguntungkan atau tidak. Untuk mengetahuinya lebih lanjut berikut sedikit gambaran tentang SWOT:

1. Strength atau kekuatan

Suatu usaha pastinya memiliki kekuatan akan produk yang ia hasilkan maka anda perlu menyimpulkan aspek kekuatan apa saja yang ada pada bisnis anda. Anda bisa menilai aspek ini secara ketrenal maupun internal. Untuk aspek eksternal bisa meliputi tingkat persaingan yang akan dihadapi sedangkan internal bisa mencakup kekuatan modal yang anda miliki dan factor-faktor pendukung lainnya.

2. Weakness atau kelemahan

Selain kekuatan tentu saja bisnis juga memiliki sisi lain yang dapat merugikan anda yakni kelemahan yang bisa anda identifikasi sebelum membangun sebuah bisnis agar anda bisa menemukan solusi atas kekurangan yang anda temukan. Salah satu kelemahan yang mungkin saja anda miliki adalah manajemen system yang belum sempurna penggunaanya.

3. Opportunity atau kesempatan

Terbukanya bisnis pasti didukung dengan munculnya kesempatan yang anda ambil baik secara sengaja maupun tidak sengaja. Peluang bisnis ini pula terkadang mampu menghasilkan inovasi baru yang bisa dijadikan usaha dan dikonsumsi oleh public. Untuk memperkuat bisnis yang anda buka maka mengidentifikasi kesempatan yang ada bisa menjadi salah satu jalan untuk memperkuat pendirian anda untuk membuka suatu usaha.

4. Threat atau ancaman

Dunia bisnis bak mata pisau yang bisa menusuk pemiliknya bila dikelola secara tidak benar namun juga dapat membuat pemilik perusahaan kaya raya bila dikendalikan dengan baik. Ancaman bisa berupa factor eksternal yang tidak diduga oleh anda seperti bencana alam maupun regulasi pemerintah yang merugikan anda. Isu-isu yang belum benar kebenarannya juga bisa berimbas buruk bagi kinerja perusahaan.

Adanya analisis SWOT untuk bisnis anda akan membuat anda meminimalisir kerugian yang mungkin akan ditimbulkan dalam pengambilan keputusan. SWOT memiliki perhitungan skor yang dapat dijadikan landasan untuk memilih rencana mana yang bisa anda terapkan dalam perusahaan dinilai dari keempat aspek tersebut . Tidak jarang anda bisa menemukan ide bisnis lainnya ketika sedang menggunkan analisis SWOT. Selain SWOT sebenarnya ada beberapa metode lain untuk menilai resiko dalam bisnis namun SWOT dinilai paling mendekati untuk perhitungan bisnis sehingga banyak diajarkan dalam bangku kuliah atau SMA.

Daftar gratis di Olymp Trade: